Kita Indonesia.com – Denpasar, Denpasar United FA ukir prestasi baru melalui Mini Tournament bertajuk FOURFEO HOLIDAY CUP, Minggu, (02/6/24).
Merumput di Lapangan Renon, Denpasar, ajang kompetisi bola yang diselenggarakan oleh SSB NEO STARS ini di ikuti oleh 4 team sepak bola diantaranya : Denpasar United FA (DUFA), SSB Neo Stars Awan, SSB Neo Stars Langit Dan SSB Bali United.
FOURFEO HOLIDAY CUP Pertandingkan Klas KU-12
Pada pertandingan pertama DUFA Vs SSB Bali United berakhir dengan skor 5 – 1 yang dimenangkan oleh DUFA
Pertandingan Kedua DUFA Vs SSB Neo Star Awan berakhir dengan Skor 3 – 2
Dan pertandingan terakhir DUFA membantai SSB NEO STARS Langit dengan skor 5 – 0
Dengan hasil tersebut Denpasar United FA meraih 3 kali kemenangan dengan poin 9. Hasil tersebut menobatkan mereka sebagai sebagai Juara I FOURFEO HOLIDAY CUP
Juara selanjutnya diraih oleh :
Juara II : SSB NEO STARS AWAN
Juara III : SSB Bali United
Juara IV : SSB Neo Stars Langit